Sehari Berkarya Bersama RBA

Sehari Berkarya Bersama RBA

Kamis kemarin, GPAN Malang kembali di undang oleh Sahabat "Ruang Baca Aqil" untuk mengikuti Workshop Karya.

Ada dua sesi. Sesi pagi kita belajar buat karya dari bahan kayu. Sedangkan Sesi  sore kita belajar glass painting.

Sesi Pagi kita bersama (Mas Eko), (Kampung Zentana), (Mas Adit Omah Ilmu) bersama-sama belajar membuat kerajinan kayu di galeri "GS4 Woodcraft" Lowokwaru.

Disana kita belajar bagaimana cara mengolah sesuatu yang sederhana, dari bahan kayu, menjadi sesuatu barang yang bernilai ekonomis.

Mulai dari pemotongan, desain, penghalusan, lukis hingga tahap finishing dengan menggunakan cat.

Sore harinya, kita belajar Glass Painting, yakni melukis dengan media gelas.

Gelas yang mau dilukis ditempel dengan kertas yang sudah ada desainnya terlebih dahulu, lalu di dasari dengan cat warna emas. Setelah kering, baru diberi warna dengan menggunakan tusuk gigi.

Terimakasih kepada "Ruang Baca Aqil" yang telah mengundang kami dalam acaranya, semoga kita tetap bisa menjalin silaturahmi.

#SalamMengabdi
#GPANmalang
#RuangBacaAqil
#PerpusAnakBangsa
#OmahIlmu
#KampungZentana
#GS4Woodcraft

Komentar